Kuliner Unik dan Praktis, Rendang Belut Good Fish By Kazebara Posted on 2 May 20218 min read 0 171 Share on Facebook Share on Twitter Share on Pinterest Share on Linkedin genpijogja.com – Rendang dan nasi putih yang hangat pulen, sungguh suatu kenikmatan duniawi. Daging yang empuk dengan bumbu rempah kaya rasa, bikin pengen nambah lagi dan lagi.Apakah kamu juga salah satu penggemar rendang?Makanan idola masyarakat Indonesia ini berasal dari daerah Minangkabau. Rendang sendiri sebenarnya adalah cara memasak menggunakan suhu rendah dalam jangka waktu lama hingga bumbu rempah dan santan meresap sempurna.Proses memasaknya yang membutuhkan kesabaran hingga berjam-jam membuat bumbu rempah yang meresap ke bahan utama (daging, ayam, telur, dll) menjadi mewah di setiap gigitan. Inilah yang membuat rendang bikin nagih.Rendang kering yang bisa disimpan berminggu-minggu di suhu ruang sangat praktis buat anak kos, baik untuk berbuka puasa maupun untuk lauk sahur. Hal ini dikarenakan bumbu rempah yang digunakan untuk memasak rendang mengandung antiseptik dan antimikroba alami.Selain popular di Indonesia, rendang juga terkenal di beberapa negara Asia Tenggara lain loh. Seperti Thailand, Brunei, Singapura dan Malaysia.Rendang juga memiliki makna filosofi. Secara simbolik, dagiang melambangkan “niniak mamak” (para pemimpin suku adat), kelapa melambangkan “cadiak pandai” (kaum Intelektual), lado (cabai) melambangkan “alim ulama” yang tegas untuk mengajarkan syariat agama, dan pemasak (bumbu) melambangkan keseluruhan masyarakat Minangkabau.Baca juga: Kunir Jalak, Praktisnya Minum JamuDalam perkembangannya, muncul berbagai macam varian baru. Salah satunya rendang belut yang diproduksi oleh GOOD FISH.Rendang Belut GOOD FISH bisa dibeli di SlemanMart.id. Kalian buka saja websitenya lalu ketik rendang belut pada kolom pencarian.Di website SlemanMart.id dibanderol dengan harga Rp16.000 untuk 1 (satu) produk rendang belut dengan berat 45gram.Saat produk Rendang Belut GOOD FISH sampai di tangan. Saya pun kaget. Ternyata kemasan Rendang Belut GOOD FISH terhitung kecil. Porsinya hanya cocok untuk dimakan 2 (dua) porsi nasi.Melihat kemasan Rendang Belut GOOD FISH, awalnya aku ragu, apakah ini rendang belut atau lele. Karena di kemasan rendang, label lele yang berwarna kuning.Setelah saya cek ke website SlemanMart.id ternyata kemasan Rendang Belut GOOD FISH yang ada di website sama dengan yang saya terima. Diantara 3 (tiga) label rasa, yaitu belut, lele dan nila, justru label lele yang berwarna kuning. Ini bisa membuat konsumen bingung, benar rendang belut atau rendang lele ya?Di label kemasan Rendang Belut GOOD FISH sudah tercantum tanggal produksi dan tanggal daluarsanya. Jadi, kamu bisa tahu sampai kapan produk ini bisa disimpan dan aman dikonsumsi.Sayangnya belum ada label halal dan PIRT. Semoga ke depannya bisa dilengkapi ya, karena produk makanan akan lebih dipercaya jika memiliki kedua label tersebut.Baca juga: Abon Lele, Cara Lain Menikmati Ikan Lele Dalam KemasanSebelum menyantap Rendang Belut GOOD FISH ini, ada beberapa langkah saran penyajian yang harus dilakukan. Saran penyajian Rendang Belut sudah tertulis pada kemasan. Tambahkan sedikit air, panaskan, hingga air mendidih.Ketika pertama membuka kemasan Rendang Belut GOOD FISH, aroma bumbu rendang menyeruak memenuhi ruangan. Aroma yang membuatku tidak sabar untuk mencicipi rasanya.Nasi putih hangat dan sayur sudah siap di piring. Suapan pertama, bumbu rendangnya terasa di lidah namun kurang kaya. Mungkin rasanya akan lebih kaya jika racikan bumbu rendang memakai santan yang lebih kental.Tekstur belutnya agak keras, mungkin karena saya kurang lama memanaskan si rendang frozen setelah di simpan di freezer kulkas.Saya membayangkan jika daging belutnya lebih empuk, bumbu rendang yang lebih kaya, rasa rendang belut pasti akan lebih enak.Overall, Rendang Belut GOOD FISH ini unik. Sebagai penyuka pedas, aku berharap akan ada Rendang Belut GOOD FISH dengan varian pedas dan sangat pedas.Kalau kalian penasaran bagaimana rasa Rendang Belut GOOD FISH dari Ridho Fresh ini, kalian bisa langsung memesannya melalui SlemanMart.id ya. Tidak hanya rendang, SlemanMart.id juga menyediakan banyak produk UMKM lokal yang unik dan pasti membuatmu penasaran bagaimana rasanya.Yuk, kita dukung produk UMKM, terutama di masa pandemi seperti ini. Kelihatannya mungkin biasa saja, tapi kalau kamu mau membeli dan membantu mempromosikan, akan menjadi dorongan semangat bagi produsennya.Semangat borong bareng produk UMKM!Baca juga artikel tentang Kuliner atau tulisan menarik lainnya Kazebara.Cara membeli Rendang Belut GOOD FISH Rendang Belut GOOD FISH bisa dibeli secara online melalui Slemanmart.id, akun instagram @SlemanMart atau langsung chat admin wa.me/+6289523390203Satu pouch Rendang Belut GOOD FISH berisi 45 gram dan dibandrol dengan harga Rp16.000 per pouch.Rendang Belut GOOD FISH diproduksi oleh Ridho Fresh.Lokasi PLUT Koperasi & UKM SlemanPLUT Sleman berlokasi di jalan Candi Gebang, Beran Kidul, Tridadi, Kec. Sleman, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55511. Tepat di depan rumah dinas Bupati Sleman.Silakan klik google maps untuk lokasi PLUT Sleman yang lebih lengkap.Sleman Mart adalah fasilitas layanan dari Pemerintah Kabupaten Sleman di bawah garis komando Dinas Koperasi dan UKM Sleman melalui Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) Sleman.Produk-produk yang dijual di PLUT Sleman adalah produk UMKM Sleman.Ayo, kita borong bareng produk UMKM!