Batik Music Festival 2019, Kenalkan Batik Ke Kancah Internasional Lewat Musik

7 min read
0
247

genpijogja.com – Rajawali Indonesia bersama PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan & Ratu Boko menginisiasi gelaran Batik Music Festival (BMF). Festival bertaraf internasional ini bakal diselenggarakan, Sabtu (5/10) di Komplek Candi Prambanan Yogyakarta.

Ribuan tiket telah terjual melalui tiketapasaja.com, dari kelas Festival hingga VVIP. Penonton yang hadirpun juga tidak hanya masyarakat Indonesia, namun skala Internasional.

Batik Music Festival 2019, Kenalkan Batik Ke Panggung Internasional Lewat Musik
Batik Music Festival 2019, Kenalkan Batik Ke Panggung Internasional Lewat Musik

Batik Music Festival (BMF) akan menjadi konser musik yang megah dan spektakuler. Masyarakat bisa menyaksikan kolaborasi dari tiga mahakarya, yaitu mahakarya batik, mahakarya Candi Prambanan dan mahakarya musik dalam satu waktu. Bahkan semua elemen yang terlibat, dari penonton hingga penyanyi semua akan mengenakan batik.

“Acara ini sekaligus merayakan hari batik nasional. Ikhtiar agar kita semua bisa bangga dengan batik khas Indonesia”, ungkap Anas Syahrul Alimi Founder Batik Music Festival dan CEO Rajawali Indonesia dalam jumpa media yang diselenggarakan di D’Monaco, Sleman, Jumat (04/10) malam.

Tidak hanya menghadirkan penyelenggara dan sponsor, dalam jumpa media tadi malam, semua artis yang akan tampil di Batik Music Festival (BMF) pun turut dihadirkan. Acara jumpa media digelar bersamaan dengan perayaan ulang tahun Rajawali Indonesia. Anas menyuguhkan makan malam dan mini concert bersama David Foster untuk tamu undangan dan media. Mencicipi musik berkualitas David Foster sebelum menyaksikan konser megahnya di Batik Music Festival (BMF) di halaman Candi Prambanan Yogyakarta.

Berkat Batik Music Festival (BMF), Candi Prambanan akan dipenuhi batik bernuansa kekinian dan meriah. Musik adalah media untuk menyatukan budaya dan masyarakat saat ini. Musik menjadi bahasa yang tepat sebagai sarana edukasi.

“Acara ini adalah wujud apresiasi pada batik. Batik kita kombinasikan dengan aktivitas yang saat ini digemari anak muda. Prambanan, batik dan musik internasional. Agar anak muda mengenal kembali dan turut melestarikan,” ujar Edy Setijono, Direktur Utama PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko kepada rekan media.

“Mungkin ini akan menjadi momen pertama di mana Candi Prambanan akan diserbu oleh ribuan orang yang menggunakan batik. Hal ini tentunya sangat membanggakan, karena masyarakat masih sangat peduli akan warisan budaya yang diwariskan oleh nenek moyangnya. Semoga festival ini akan menjadi suara yang indah dan terdengar oleh masyarakat dunia, sehingga mereka pun bisa lebih tertarik lagi untuk mengenal bangsa ini,” jelas Edy.

Batik Music Festival 2019, Kenalkan Batik Ke Panggung Internasional Lewat Musik
Batik Music Festival 2019, Kenalkan Batik Ke Panggung Internasional Lewat Musik

Edy berpendapat, secara tidak disadari, musik telah menggiring masyarakat untuk belajar dan memahami lebih dalam tentang adanya batik dan situs bersejarah yang harus mereka banggakan. Masyarakat tidak hanya terhibur, namun juga mendapat nilai edukasi yang tinggi. Penonton akan menikmati konser musik yang bertabur musisi terkenal dan mumpuni. Tidak hanya musisi Indonesia, tapi juga skala dunia.

Sebut saja seperti David Foster, Kenny “Babyface” Edmonds, Katharine McPhee, Pia Toscano, Yuna dan Nick Zavior siap diboyong untuk berkolaborasi dalam satu panggung. Bersama dengan musisi terkenal dari Indonesia seperti Yovie Widianto, Kahitna, BCL, Raisa, Marcell, Rio Febrian, 5 Romeo dan Arsy Widianto. Mereka tidak hanya terkenal, tapi musisi yang berkualitas. Tidak heran jika tiket Batik Music Festival (BMF) laris manis di setiap kelas yang disediakan. Penampilan mereka pun akan dibagi menjadi dua bagian.

“Untuk Batik Music Festival besok kami membagi menjadi dua area panggung, yaitu panggung Festival Show yang akan menampilkan artis-artis nasional, sementara untuk internasional artis sendiri akan ditampilkan di panggung Special Show,” papar Anas.

Baca juga: Batik Music Festival Hadir, Ini Tanggal Presale Tiketnya
Batik Music Festival 2019, Kenalkan Batik Ke Panggung Internasional Lewat Musik
Batik Music Festival 2019, Kenalkan Batik Ke Panggung Internasional Lewat Musik

Para musisi Indonesia bahkan dihadirkan ke Jogja menggunakan pesawat airbus khusus dari Garuda Indonesia dengan kode GA 2020 rute Jakarta – Kulon Progo bersama dengan para penggemar Kahitna. Ini adalah pesawat “wide body” yang dijuluki #GIAcoustic.

Yovie menyampaikan bahwa besok akan menjadi malam yang penting untuk batik Indonesia. Hadirnya musisi terkenal Indonesia dan Internasional akan menjadikan perayaan batik ini tidak terlupakan dan dinanti setiap tahunnya. “Diharapkan tidak ada yang jaim besok,” pungkas Yovie menutup wawancara.

Baca juga artikel terkait Batik Music Festival atau tulisan menarik lainnya Kazebara.
Load More Related Articles
Load More By Kazebara
Load More In News